Home » , » XFX HD 7770 GHOST

XFX HD 7770 GHOST


AMD HD 7770 atau yg di sebut juga dengan AMD cape verde ini merupakan jenis vga mainstream yg cukup handal. Seri ini dapat bersaing dengan vga dari kubu NVIDIA GTX 650 bahkan lebih kencang dan irit dari AMD seri sebelumnya HD 6580. Salah satu pabrikan yg mengeluarkan seri ini adalah XFX dengan seri R7770 Ghost thermal technology. XFX HD 7770 di buat tahun 2012 silam di mana mengunakan teknologi 28nm serta PCI-E 3.0 untuk bandwidth memorinya. Tidak ketinggalan juga memori di dalamnya menggunakan DDR5 1024 MB.


XFX HD 7770 salah satu grafik card dengan performance game yang cukup bagus dengan harga kisaran 1,3jutaan. XFX HD 7770 ini menggunakan pendingin ghosts thermal technology yg berfungsi untuk pendingin yg lebih solid dari pda seri lainnya. seri ini juga mempunyai dual fan yg cukup silent sehingga pengguna tidak terganggu saat bermain game. XFX HD 7770 ini mampu memberikan fps lumayan tinggi sebesar 30fps pada game GRID 2 dengan mode settingan HIGH resolusi 1920x1080. Jangan lupa kalau XFX HD 7770 juga mempunyai feature multi monitor atau eyefinity.


Tidak ada salahnnya untuk mencoba grafik card ini dengan bandrol yang di bilang ekonomis tapi mampu memberikan tampilan dan performa grafis kelas elite. XFX juga memberikan garansi 12 bulan sehingga pengguna lebih tenang dan nyaman dalam memakainya.



0 komentar:

Post a Comment

Support : Contact | About Us | Privacy policy
Copyright © 2013. Hardware Options - All Rights Reserved